Souvenir Talenan Terbaik
Talenan adalah barang yang berfungsi sebagai alas untuk memotong daging, sayur, dan buah-buahan. Talenan sering digunakan sebagai cinderamata atau kenang-kenangan pada acara pernikahan sebagai hadiah.
Dalam jenisnya, talenan ada yang terbuat dari kayu, plastik, bambu, rubber, dan silikon. Dengan dihiasi tulisan, souvenir talenan dapat menjadi pemberian atau kado yang berkesan untuk tamu undangan yang datang.
Souvenir talenan atau cutting board sendiri hadir dalam berbagai bentuk dan ukuran, seperti lingkaran, persegi, dan persegi panjang. Nah, dibawah ini kami telah merangkum jenis-jenis souvenir talenan yang bisa Anda pilih.
Rekomendasi Souvenir Talenan Terbaik
1. Talenan Kayu
Talenan dengan bahan kayu paling banyak dipilih oleh orang sebagai hadiah souvenir. Souvenir talenan ini sangat awet, karena anti rayap dan bisa di simpan dengan jangka waktu lama. Harga dari talenan kayu juga cukup murah. Anda bisa memilih souvenir talenan kayu dengan desain yang menarik, seperti tulisan atau gambar.
2. Talenan Plastik
Talenan berbahan plastik juga tidak kalah bagus, jenis talenan yang satu ini sangat mudah di dapatkan, karena tersedia di pasaran. Talenan plastik sangat cocok untuk dijadikan hadiah souvenir, karena sangat ramping dan tidak mudah patah. Kelebihan souvenir talenan plastik adalah bebas BPA dan mudah sekali dibersihkan.
3. Talenan Bambu
Tak jauh berbeda dengan talenan kayu, talenan berbahan bambu juga sangat bagus untuk dijadikan souvenir. Talenan bambu memiliki kelebihan anti bakteri dan anti retak. Anda bisa menjadikan souvenir talenan bambu sebagai hadiah yang menarik, seperti dalam acara ulang tahun, pernikahan, event kantor, dan sebagainya.
4. Talenan Rubber
Rubber merupakan material yang terbuat dari karet atau lateks, seperti cairan susu yang berasal dari getah tumbuhan. Bahan ini sering dipilih sebagai souvenir talenan, sebab anti slip. Souvenir talenan berbahan rubber sangat mudah dibersihkan, Anda bisa memilih talenan rubber yang bagus dan berkualitas untuk dijadikan souvenir.
5. Talenan Silikon
Souvenir talenan yang terakhir adalah berbahan silikon. Talenan yang satu ini memang jarang orang ketahui, karena mirip dengan talenan plastik. Namun, souvenir silikon memiliki kelebihan, yaitu tahan panas dan tidak berbau karet. Anda bisa menjadikan souvenir talenan berbahan silikon sebagai bingkisan unik dan menarik.
*Baca Juga:
- Ide Souvenir Ulang Tahun Anak yang Bermanfaat
- Ide Souvenir Handuk Berkesan dan Banyak Dicari
- Ide Souvenir Pernikahan Unik, Menarik dan Terbaik
Souvenir talenan saat ini sedang menjadi trend di Indonesia, dikarenakan bentuknya yang lucu dan menarik. Souvenir talenan tersedia dalam berbagai ukuran, seperti ukuran 10x20 cm dan 11x20 cm. Souvenir talenan ini bisa di desain sedemikian rupa dengan gambar atau tulisan yang menarik untuk tamu undangan atau orang-orang yang datang.
Apabila Anda mencari souvenir talenan terbaik, Anda bisa datang ke Howel and Co. Kami adalah toko online yang menyediakan Gift Set Souvenir yang bersifat Long Lasting Memories. Souvenir talenan yang kami tawarkan bisa menjadi pemberian yang berkesan. Jadi, silahkan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut tentang souvenir talenan.